Senin, 26 September 2011
Tips menghindari pembuangan bayi
Kehidupan masyarakat kota besar, khususnya kaum muda, cenderung bergaya hidup bebas. Buntutnya, kehamilan di luar nikah kerap terjadi. Padahal memiliki anak tanpa status perkawinan adalah aib di mata masyarakat.
Dua pandangan bertolak belakang ini membuat banyak janin digugurkan sebelum waktunya. jikapun lahir, tak sedikit yang dibuang baik dalam keadaan hidup maupun mati. Berbagai tips bisa dilakukan untuk kasus penghilangan hak azasi manusia itu.
1. Bila ada anggota keluarga memiliki pacar ingatkan agar tak berpacaran melewati batas hingga terjadi kehamilan sebelum nikah.
2. Bila ada anak gadis anggota keluarga hamil tanpa menikah, segera cari tahu bapak dari bayi yang dikandungnya. Ajak bicara baik-baik dirinya dan keluarganya lalu minta dia bertanggung jawab untuk menikahinya.
3. Bia bapak bayi menolak bertanggung jawab laporkan polisi. disamping itu, minta agar gadis itu tak menggurkan kandungannya.
4. Bila bayi lahir tak dinginkan, serahkan pada keluarga yang anda kenal baik dan benar-benar menginginkan anak. Bisa juga bayi diserahkan ke panti sosial.
5. Bila anda menemukan bayi ditelantarkan, segera tolong bayi itu. Ajak tetangga atau warga lainnya untuk memberi pertolongan dengan memberinya pakaian hangat dan makanan bayi.
6. beritahu polisi soal temuan itu dan bawa anak itu ke klinik atau puskesmas terdekat.
7. jika anda ingin merawat bayi yang ditelantarkan itu, lapor pada polisi atau panti sosial dan minta saran syarat apa yang harus dipenuhi.
8. Bila anda menemukan bayi tak bernyawa yang ditelantarkan di pinggir jalan segera lapor polisi.
9. Berilah informasi pada polisi jika anda mengetahui pembuangan bayi baik itu bayi dalam keadaan hidup maupun mati.
10. Bila ada temuan bayi dan anda mencurigai tetangga atau orang dikanal yang tiba-tiba perutnya mengempis, lapor pada polisi. Petugas akan melindungi anda sebagai pemberi informasi.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Diberdayakan oleh Blogger.
0 komentar:
Posting Komentar